Berita

Kadisdik Riau Kunjungi Disdik Inhil

2015 02 04 09.25.01TEMBILAHAN- Kepala Dinas Pendidikan(Kadisdik) Provinsi Riau, Dr Ir H Agus Sumarno MM MSi bersama rombongan , Rabu (5/2) Pagi mengunjungi Dinas Pendidikan Inhil untuk menggali berbagai informasi tentang penyaluran dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) maupun tentang sistem pendidikan yang ada di Riau dimana tahun 2019 seluruh kabupaten yang ada Riau wajib laksankan kurikulum 2013.

Kedatangan Disdik Provinsi Riau yang dipimpin langsung Kadisdik Riau dan sejumlah anggota lainnya tesebut, diterima langsung oleh Kadisdik Inhil, Drs H Helmi D MPd bersama kabid dan Kasi-kasinya.

Saat pertemuan diaula kantor Disdik Inhil, Kadisdik Provinsi Riau menyampaikan, jika pembayaran dana BOS kepada pihak sekolah di Kabupaten-kabupaten yang ada khususnya di Inhil sudah mulai berjalan maksimal namun diharapkan dapat lebih maksimal lagi khususnya ditahun 2015 ini

“Kita juga berharap kepada Disdik yang ada di Kabupaten Inhil khususnya agar terus melakukan pemantau dan pengawasan sehingga dana BOS yang ada disekolah sesuai dan petunjuk teknis yang telah ditentukan, selain itu mengenai kurikulum sekolah-sekolah yang ada di Inhil meski masih mengunakan Kurikulum 2006 namun tetap mengarah kepada kurikulum 2013, sebab nantinya seluruh kabupaten wajib menerapkan kurikulum tersebut” Kata Kadisdik Riau

Selain itu, Kadisdik Inhil, Drs H Helmi D MPD juga meminta pengarahan dari Disdik Riau terkait pengembangan sekolah yang masih berada dipinggiran khususnya di iInhil dimana kalau hanya mengharapkan dana APBD darah tentunya belum maksimal jadi bantuan dari pihak provinsi sangatlah diharapakan

Karean di Inhil sekolah-sekolah yang ada khususnya daerah utara sangat membutuhkan perhatian dari pemerintah, agar kondisi sekolah tersebut bisa setara dengan sekolah lainya yang ada diperkotaan. Diantaranya, perhatian terhadap fisik, seperti penambahan lokal, dan perbaikan kondisi yang sudah rusak.

” Atas kunjungan Disdik Riau ke Disdik Inhil ini semoga menjadikan solusi permasalahan pendidikan yang ada di Inhil dapat diselesaikan mulai dari tenaga pendidikan, saranah prasana maupum terkait pemberian bantuan untuk sekolah-sekolah yang berada dipinggiran tersebut, sehingga pendidikan di Kabupaten Inhil bisa terus maju,” harapnya.

Menyikapi hal kunjungan Kadisdik Riau ini, H Helmi D juga mengaku berterima kasih atas kunjungan pihak Disdik Riau, karena dari mereka Dia bisa mengetahui berbagai hal terkait permasalahan pendidikan didaera tersebut.

Lebih jauh H Helmi D mengatakan, pihaknya siap selalu bekerjasama dengan Disdik Riau dalam peningkatan pendidikan. Karena pendidikan tersebut merupakan segala-galanya untuk kesuksesan masyarakat kedepan, karena pendidikan tanggung jawab kita bersama “kita sangat mendukung dengan apa yang telah dilakukan Disdik Provinsi Riau ini, dan kita siap mendukungnya kedepan,”tutupnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button