Kadisdik Hadiri Acara Perpisahan di SMA PGRI
TEMBILAHAN- Kepala Dinas Pendidikan(Kadisdik) Inhil, Drs H Helmi D MPd menghadiri acara perpisahan yang dilaksanakan oleh siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) PGRI Tembilahan, Senin (27/4).
Selain Kadisdik, acara tersebut juga dihadiri Sekretaris Disdik Inhil, HM Hatta Mas’ud, Kepala UPT Disdik Kecamatan Tembilahan, Ansori SPd, dan para undangan.Dalam acara tahunan yang kali ini dilaksanakan gedung Telaga Puri Cendana Tembilahan tersebut, siswa kelas X dan XI ikut berpatisifasi mengadakan acara hiburan berupa group nyanyi dan group tarian dalam rangka menghibur kakak kelas XII yang sebentar lagi akan meninggalkan sekolah dan menempuh pendidikan di perguruan tinggi.
Dalam ungkapan Kepala SMA PGRI Tembilahan, Yaswar Aprilian SE MM dirinya sangat berharap hadirnya Kadisdik dapat menjadikan memotifasi bahwa SMA PGRI butuh dukungan dan bantuan dari kebijakan Dinas Pendidikan agar SMA PGRI kedepan tetap menjadi yang terbaik dan kembali berjaya.
“ Hadirnya Kadisdik disini tentunya merupakan wujud kepedulian yang amat besar kepada SMA PGRI,Untuk itu sebagai sekolah Menengah atas yang bersatus swasta jelas tidak lepas harapan bantuan pemerintah salah satu kebijakan Disdik untuk andil dalam mempersulikan SMA PGRI yang lebih baik lagi, dan bagi siswa kelas XII yang hanya tinggal pengumuman kelulusan hanya satu pesan yakni ingat dan kenangan lah selalu kami di sini doa kami menyertaimu” ucapnya
Sementara itu, Kadisdik, Drs H Helmi D MPd dalam sambutannya mengaku siap dan berjanji membantu SMA PGRI Tembilahan dimana sekolah ini merupakan salah satu sekolah yang penuh sejarah yang dimilki Kabupaten Inhil, “ Kita siap membantu kalau perlu target ajaran baru siswa yang masuk di SMA PGRI mencapai 100 orang minimal, sebab saya tau PGRI merupakan sekolah yang benar-benar mendidik dan menjadikan insa yang berkualitas” ucapnya.
Ia menghimbau kepada Siswa kelas XII agar terus meraih pendidikan hingga keperguruan tinggi karena satu abadnya indonesia merdeka kelak kalian lah yang menjadi pimpinan dan saksi pondasi Indonesia yang berjaya khususnya di Kabupaten Inhil.